Setelah mengunjungi Ibu Kota Hanoi, tempat selanjutnya yang saya kunjungi adalah Kota Da Nang di mana memiliki destinasi wisata terpopuler yaitu Ba Na Hills.
Alasan utama kenapa saya memilih Ba Na Hills adalah ingin melihat langsung keindahan Golden Bridge atau jembatan tangan Vietnam.
Baca Juga: Hari Terakhir Berkeliling Tempat Wisata Hanoi Vietnam
Selain Golden Bridge, Ba Na Hills juga menawarkan pemandangan alam yang indah, arsitektur bangunan bergaya Eropa, dan berbagai fasilitas rekreasi yang menarik lainnya.
5 Tips Cara ke Ba Na Hills Vietnam
Nah, bagi kamu yang ingin mengunjungi Ba Na Hills dengan budget hemat apalagi pergi sendirian (solo traveler), berikut 5 tips hemat cara ke Ba Na Hills Vietnam:
1. Tentukan Tujuan dan Berapa Lama Liburan
Dari Indonesia, kamu bisa menuju ke Ba Na Hills lebih cepat dengan menggunakan pesawat seperti melalui Bandara Soekarno Hatta ke Da Nang.
Untuk mencari tiket pesawat murah, kamu bisa menggunakan aplikasi Kayak atau Skyscanner.
Namun, berbeda dengan saya yang saat itu yang sudah mendapatkan tiket pesawat murah dari Bandara Soekarno Hatta (CKG) ke Ho Chi Minh (pulang pergi).
Jadi saya memiliki kesempatan untuk berliburan di Vietnam selama 10 hari. Memang salah satu tempat yang wajib saya kunjungi adalah Ba Na Hills.
Namun, karena punya waktu liburan lama akhirnya saya putuskan untuk melihat Vietnam dari bagian utara (Hanoi) sampai ke selatan (Ho Chi Minh)
2. Beli Tiket Ba Na Hills yang Sudah Termasuk Shuttle Bus
Sebelum ke Ba Na Hills, saya sudah membandingkan harga tiket yang dijual secara online maupun jasa open tour yang sediakan.
Selain itu, banyak juga menyarankan menggunakan shuttle bus dari Da Nang ke Ba Na Hills supaya lebih hemat.
Setelah saya cek, di aplikasi Klook menawarkan biaya sebesar Rp359.964 untuk masuk ke Ba Na Hills yang sudah termasuk menaiki shuttle bus.
Untungnya, sleeper bus yang saya naiki menuju Da Nang dari Hanoi, akan berhenti tidak jauh dengan shuttle bus yang akan saya gunakan ke Ba Na Hills.
Baca Juga: Sleeper Bus dari Hanoi ke Da Nang: Queen Cafe
Waktu yang ditempuh menggunakan shuttle bus dari Da Nang ke Ba Na Hills adalah selama satu jam.
Alternatif lain selain menggunakan shuttle bus adalah menggunakan grabbike. Jika dibandingkan keduanya, ternyata lebih hemat saat saya menggunakan shuttle bus.
Akhirnya, saya memutuskan untuk membeli tiket masuk Ba Na Hills yang sudah termasuk menaiki shuttle bus dengan menggunakan aplikasi Klook.
3. Gunakan BusMap
Untuk mencari informasi transportasi umum apa yang bisa digunakan menuju ke Ba Na Hills tidaklah susah. Sekarang, kamu cukup menggunakan aplikasi BusMap.
Aplikasi ini menampilkan transportasi apa saja yang bisa digunakan dan harga, sesuai lokasi yang akan dipilih.
Misalnya dari Bandara Da Nang ke Ba Na Hills, bingung naik apa apalagi sendirian dan naik Taksi pun pasti mahal.
Dengan menggunakan aplikasi BusMap, kamu diberikan beberapa rekomendasi transportasi yang bisa digunakan.
Nah, untuk saya saat itu yang sudah berada di pusat kota Da Nang. Jadi, saya menggunakan shuttle bus ke Ba Na Hills dari tiket yang saya beli sebelumnya di aplikasi Klook.
4. Cari Penginapan Murah dan Nyaman yang Berdekatan dengan Shuttle Bus
Saat saya di Vietnam, saya sering menggunakan aplikasi Booking.com dan Agoda untuk mencari penginapan yang murah.
Setelah saya cek, rata-rata penginapan murah berada di Da Nang daripada di Ba Na Hills. Untungnya, pihak Sun World Ba Na Hills memberikan fasilitas shuttle bus penjemputan dari Da Nang.
Sesuai lokasi shuttle bus yang akan berangkat dari Da Nang ke Ba Na Hills, saya mencari penginapan di area sekitar sana.
Akhirnya saya mendapatkan penginapan yang murah dan dekat dengan shuttle bus penjemputan ke Ba Na Hills yaitu di Brown Bean Hotel.
Saya memilih kamar 1 Bunk Bed Mixed Dormitory di Brown Bean Hotel dengan membayar Rp53.319 yang sudah mendapatkan sarapan.
5. Bawa Jaket dan Pakai Sepatu yang Nyaman
Sebelumnya, saya sudah membeli tiket masuk Ba Na Hills untuk jam 15.00- 22.00 (night ticket). Begitu sampai di sana, saya langsung merasakan hawa dingin yang menusuk. Sampai napas pun keluar asap gitu.
Jujur, ada rasa penyesalan kenapa saya tidak membawa jaket saat itu jika suhu sedingin ini. Apalagi saya hanya menggunakan pakaian seadanya yang tidak tebal dan tidak tipis.
Untungnya, tiap spot-spot wisata yang akan saya kunjungi menguras banyak keringat untuk berjalan kaki di mana jarak antar masing-masing lokasi wisatanya tidak terlalu dekat.
Saya harus naik turun tangga yang lengkungan agak curam karena spot-spot tempat wisata Ba Na Hills ini berada di perbukitan.
Oh ya, Untung saat itu saya menggunakan sepatu. Ada itu, wisatawan asing menggunakan high heels jadi dia nggak betah saat menikmati wisata di sana.
Nah, ini tempat-tempat wisata yang saya kunjungi seperti Golden Hands Bridge, Le Jardin D’Amour (Taman Cinta), Patung Budha Besar Chùa Linh Ứng – Bà Nà, dan French Village.
Baca Juga: 7 Kegiatan di Sun World Ba Na Hills Da Nang Buffet Night
Selama berkeliling, saya tidak sadar hari saat itu sudah larut malam dan harus mengejar jadwal shuttle bus terakhir menuju ke Da Nang..
Nah, itulah beberapa tips dari saya untuk teman-teman yang akan mengunjungi Ba Na Hills dengan budget hemat. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!
Wishlist banget kesini, destinasinya seseru itu ya
Semoga terwujud wishlistnya kak. Sangat bagus Vietnam, kepengen balik lagi